Ketika sebagian besar masyarakat berusaha sebisa mungkin untuk menghindari perjumpaan dengan serangga Tomcat, bocah-bocah yang tinggal di wilayah Kenjeran, Surabaya, tak ambil pusing dengan hebohnya kabar yang memberitakan ganasnya racun serangga yang konon namanya diambil dari nama pesawat tempur Amerika Serikat ini.
Beberapa blog yang ditemukan di dunia maya memberitakan soal beberapa bocah yang berusia kira-kira 10 tahun di Surabaya malah keranjingan bermain adu balap Tomcat di pekarangan masjid. Anak-anak tersebut terlihat sangat senang dengan mainan baru mereka. Biasanya, para bocah ini bermain adu balap Tomcat selepas mengaji. Mereka mengungkapkan bermain adu balap Tomcat dilakukan untuk mengusir kejenuhan. Oleh karena wilayah Kenjeran masih dipenuhi pepohonan dan sawah, serangga Tomcat untuk adu balap pun amat mudah ditemukan.
Daerah ini juga merupakan daerah pertama yang menjadi sasaran wabah Tomcat. Masing-masing peserta adu balap yang unik ini membawa jagoan serangga Tomcat mereka yang dimasukkan ke dalam botol plastik. Untuk arena adu balap, mereka menyulap kertas dari buku menjadi sebuah lintasan. Portal berita detikcom juga mengabarkan soal kompetisi adu balap Tomcat yang aneh ini pada Senin (26/3). Rozi, salah satu peserta balap Tomcat mengatakan mereka tidak takut pada racun Tomcat yang bisa membuat kulit gatal-gatal dan bahkan melepuh. Setelah Tomcat dipergunakan untuk adu balap, mereka memasukkan serangga-serangga itu kembali ke dalam botol yang telah diberi tanah dan rumput untuk kemudian diadu lagi keesokan harinya. Mau ikut adu balap Tomcat?
SUMBER
Rating: 4.5
Description:
Adu Balap Tomcat Marak Dilakukan Bocah-bocah Surabaya
Rating:
4.5
Reviewer:
Unknown
ItemReviewed:
Adu Balap Tomcat Marak Dilakukan Bocah-bocah Surabaya
Adu Balap Tomcat Marak Dilakukan Bocah-bocah Surabaya
Posted by
Unknown
on 05:12